Daftar Tren Makeup Populer Tahun 2023
- Putri Chadijah
- 29 Mei 2023
- 2 menit membaca
JAKARTA, Shieldtag.co - Memasuki tahun baru, banyak orang terutama para pegiat kecantikan menyesuaikan diri dengan berbagai perubahan tren yang terjadi. Meskipun ada beberapa tren makeup yang berulang, namun anda juga harus tetap mengetahui tren makeup di tahun 2023 ini! Berikut tren make up yang sedang populer di tahun ini.
Bushy Eyebrow

Tahun ini tema natural untuk every day look nampaknya akan kembali populer. Bushy eyebrow atau tren menggambar rambut alis ini mungkin terlihat lebih simpel dari tren glam eyebrow. Jika pada tahun-tahun sebelumnya, glam eyebrow yang dibentuk dengan banyak produk seperti brow definer, brow styler, hingga pomade lebih disukai, maka tren makeup pada tahun 2023 akan mengenalkan tren yang berbanding terbalik. Tak perlu lagi menggunakan banyak produk, tampilan make up yang satu ini bisa kamu dapatkan hanya dengan pengaplikasian dua produk, yaitu brow mascara dan pensil alis andalan kamu.
Foto: Rich Fury/Getty Images
Shimmering Eyeshadow

Shining, shimmering, splendid. Tren shimmering eyeshadow ini berkembang pesat salah satunya karena pandemi selama beberapa tahun terakhir. Dengan keterbatasan kita untuk menunjukkan tampilan makeup saat menggunakan masker setiap harinya, shimmering eyeshadow datang sebagai penyelamat. Tidak perlu merasa sia-sia sudah menggunakan makeup di balik masker, anda tetap dapat menonjolkan kilauan eye look.
Foto: Pacific City
Juicy Look

Identik dengan tampilan wajah yang terkesan ‘basah’, tren juicy look ini memiliki daya tarik tersendiri. Selain tampilan yang fresh, banyak juga yang jatuh hati karena tren ini terkesan effortless. Untuk mendapatkan look seperti ini, anda perlu memperhatikan penggunaan produk makeup yang memiliki kesan glossy, terutama pada bagian bibir dan mata.
Foto: Stylenanda
Graphic Eyeliner

Untuk tren yang satu ini, anda tidak perlu mengikuti aturan khusus dalam pengaplikasiannya karena tren ini memberi ruang untuk imajinasi dan kreativitas anda untuk berkembang. Anda pun tidak dipaksa untuk terpaku pada satu warna. Warna-warna metalik seperti biru dan pink juga dapat jadi alternatif!
Foto: Ping Point
My Skin But Better

Comments